}); Waktu itu Hanya 24 Jam. Tidak lebih!! | I AM GONNA TELL YOU MY STORY Waktu itu Hanya 24 Jam. Tidak lebih!! - I AM GONNA TELL YOU MY STORY

.

Waktu itu Hanya 24 Jam. Tidak lebih!!

8:52:00 AM



Apa yang ada di otak kita, ketika seseorang menuliskan kata “Jepang” di papan tulis. Disiplin, negara maju, harajuku, penjajah. Yup. Memang itulah adanya. Namun, pernahkah bertanya pada diri sendiri atau orang lain alasan orang Jepang berjalan dengan cepat? Melakukan sesuatu sangat cepat? Apapun serba cepat. Sehingga tidak heran di Jepang ada kereta listrik tercepat di dunia ‘Shinkasen’.
Atasan Jepang saya memberikan alasan yang membuat otak terus bepikir sejak tadi. Sebenarnya jawabannya simple ” karna di otak kami sudah di tanamkan sejak dini kalau waktu hanya 24 jam saja. Tidak lebih!”
Apa maksudnya?
Begini , waktu kita yang hanya 24 jam itu sudah terbagi-bagi menjadi beberapa bagian.
Bagian 1 : 8 jam untuk bekerja.
Bagian 2 : 8 jam untuk kita tidur.
Bagian 3 : 8 bagian untuk makan, minum, hang out etc, intinya mengerjakan sesuatu yang kita sukai.


Bagaimana jika waktu-waktu yang sudah terbagi tersebut harus di kacaukan oleh sikap yang sering menunda pekerjaan, sering mengulur waktu? Maka apapun yang ditargetkan tidak akan berjalan sesuai dengan rencana. Serta waktu yang tersedia untuk kita akan terkikis habis oleh ulah kita sendiri.
Seperti efek domino. Ketika satu bagian di jatuhkan maka akan merembet ke hal yang lain dan itu sulit untuk di cegah. Contohnya : waktu tidur akan berkurang. Dampaknya badan tidak fit, kerjaan terbengkalai, waktu untuk diri sendiri akan berkurang pada akhirnya sehingga tidak heran stress langsung menyerang.
Meeting pagi tadi sedikit membuka pemahaman tentang pentingnya melakukan sesuatu dengan cepat dan tepat. Merubah mind set dan cara pandang akan waktu.

You Might Also Like

0 comments

Followers

Member of

Blogger Perempuan
ID Corners

Subscribe